PENGENALAN INVESTASI SEBAGAI LANGKAH PEMERINTAH MENGATASI TURUNNYA PEREKONOMIAN di TENGAH PANDEMI
Keywords:
Investasi; Pasar modal; Saham; Reksadana; Obligasi.Abstract
Dalam menghadapi pandemi ini, pemerintah tidak hanya tinggal diam, tetapi memberikan banyak upaya untuk mengatasi, disalah satunya pemerintah mengupayakan investasi kepada masyarakat dengan tujuan membantu pemulihan pertumbuhan ekonomi yang sudah turun semenjak pandemi ini. Dalam investasi ini ada beberapa macam pilihan seperti Saham, Reksadana, Obligasi, Emas, Deposito, Properti. Pasar modal sebagai perantara atau (sarana) dalam pembiayaan yang ditujukan kepada Iembaga perusahaan, kepemerintahan ataupun orang sipil sampai kegiatan investasi, yang mana pasar modal ini sebagai alat (prasarana) untuk kegiatan jual beli, maupun kegiatan lain yang terkait. Investasi saham ialah sertifikat yang dapat menunjukkan bukti kepemilikian suatu perusahaan, serta pemilik saham mempunyai hak untuk memiliki penghasilan serta aktiva perusahaan (keuntungan yang akan dimiliki). Investasi berbentuk saham ini mempunya 2 jenis macamnya, ada Saham Biasa(common stock) dan Saham Preferen(Preferred Stock). Pengertian Reksadana berdasarkan UU Pasar Modal nomor 8 Tahun 1995 pasal 1, ayat (27): yakni, wadah yang dipergunakan (dimanfaatkan) untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal (investor) untuk selanjutnya diinvestasikan dalam portofolio Efek oleh Manajer Investasi.Dengan itu pengertian dari berbagai jenis reksadana yakni Reksadana Saham, Reksadana campuran, Reksadana pendapatan tetap, Reksadana pasar uang. Obligasi yakni, perusahaan atau pemerintah mempunyai hutang kepada investor, investor mempunyai bukti surat pemegang hutang dari perusahaan atau pemerintah. Obligasi korporasi, Obligasi pemerintah,Obligasi ritel.
Downloads
References
Dewi, Eka Kusuma. “Analisis Investasi Reksadana Sebagai Alternatif Investasi Di Masa Depan.” Intekna, no. 3 (2013): 235–241. https://ejurnal.poliban.ac.id/index.php/intekna/article/download/233/226.
Kurnia, Nia. “Analisis Pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) Dan Net Profit Margin (NPM) Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sektor Aneka Industri Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2013.” Analisis Pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) Dan Net Profit Margin (NPM) Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sektor Aneka Industri Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2013 (2015): 8–21.
Masruroh, Aini. “KONSEP DASAR INVESTASI REKSADANA.” SALAM: Jurnal Sosial dan Budaya Syar-i 1, no. 1 (June 1, 2014). Accessed December 18, 2021. http://journal.uinjkt.ac.id/index.php/salam/article/view/1526.
Qomariah, Nurul, Maheni Ika, Sari Dian, and Asih Budiarti. “PERBANDINGAN KINERJA REKSADANA SYARIAH DAN REKSADANA KONVENSIONAL (PADA REKSADANA SAHAM DAN REKSADANA PENDAPATAN TETAP YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2010-2014).” Jurnal Keuangan dan Perbankan 20, no. 3 (September 30, 2016): 417–427. Accessed December 18, 2021. https://jurnal.unmer.ac.id/index.php/jkdp/article/view/273.
Sulistiana, Indra, Sekolah Tinggi, Ilmu Ekonomi, ( Stie, and ) Banten. “Pengaruh Pengungkapan Corporate Social Responsibility Danrasio Profitabilitas Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa.” e-jurnal.lppmunsera.org 4, no. 2 (2017). Accessed December 17, 2021. http://e-jurnal.lppmunsera.org/index.php/Akuntansi/article/view/252.
Wuryandani, Dewi. “DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI INDONESIA 2020 Dan SOLUSINYA.” Pusat Penelitian Badan Keahlian DPR RI, Bidang Ekonomi Dan Kebijakan Publik XII (2020): 19–24.
“Pemerintah Ajak Dunia Usaha Untuk Tingkatkan Investasi Dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi - Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia.” Accessed December 17, 2021. https://www.ekon.go.id/publikasi/detail/2753/pemerintah-ajak-dunia-usaha-untuk-tingkatkan-investasi-dan-dorong-pertumbuhan-ekonomi.