PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK BERBASIS LINGKUNGAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS III SDN GESIKAN I

Penulis

  • Cindi Nur Afida

Kata Kunci:

PMR, Pembelajaran berbasis lingkungan

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika di kelas III SDN GesikanI Tahun Ajaran 2017/2018 dengan digunakannya model Pendidikan Matematika Realistik Berbasis Lingkungan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas dari Kemmis dan Mc. Taggart dengan subjek penelitiannya adalah kelas III. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan hasil belajar matematika setelah menggunakan model Pendidikan Matematika Realistik Berbasis Lingkungan. Pada pra-siklus nilai rata-rata hasil belajar matematika siswa kelas III adalah 65,95 dengan persentase ketuntasan kelas 33,33%. Pada siklus I nilai rata-rata hasil belajar matematika meningkat menjadi 70,37 dengan persentase ketuntasan kelas meningkat menjadi 55,56%. Pada siklus II nilai rata-rata hasil belajar matematika meningkat menjadi 78,33 dan persentase ketuntasan kelas menjadi 74,07%. Dan pada siklus III nilai rata-rata hasil belajar matematika meningkat menjadi 84,81 dan persentase ketuntasan kelas menjadi 88,89%. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan pendidikan Pendidikan Matematika Realistik Berbasis Lingkungan (PMR) dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas III SDN Gesikan I Tahun Ajaran 2017/2018.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Aqib, Zaenal. 2013. Model-model. Media, dan Strategi Pembelajaran Kontekstual (Inovatif). Bandung : Yrama Widya.

Aqib, Zaenal, dkk. 2010. Penelitian Tindak Kelas Untuk SD, SLB & TK. Bandung : Yrama Widya.

Arikunto, Suharsimi, dkk. 2009. Penelitian Tindak Kelas . Jakarta : Bumi Aksara.

Hadi Sutarto. 2017. Pendidikan Mataematika Realistik. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.

Idayanti, Ika. 2017. Penerapan Pendekatan PMRI (Pendidikan Matematika Realistik Indonesia) untuk Meningkatkan Hasil Belajar pada Siswa Kelas IV SDN Simo. Skripsi Tidak Diterbitkan. Tuban : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNIROW TUBAN.

Nurfalah, E. 2012. Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa dalam Pembelajaran Matematika melalui Keterampilan Guru Mengelola Kelas. FMIPA UM: Prosiding Seminar Nasional MIPA dan Pembelajaran.

Nustiningsih, Wahyuni. 2017. Penerapan Metode Cooperative Learning Tipe Talking Stick untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V B SD Negeri 1 Simbarwaringan. Skripsi. Tidak diterbitkan. Bandar Lampung:Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.

Oktavia, Chica, Wella. 2017. Penerapan Pembelajaran Matematika Realistik Menggunakan Permainan Kelereng untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SD.Skripsi. Tidak diterbitkan. Tuban : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNIROW TUBAN.

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi Untuk Satuan Pendidikan Dasar Dan Menengah. Jakarta: Depdiknas.

Sugianto Dwi. 2010. Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar 1. Tuban: Universitas PGRI Tuban.

Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Sujana, Nana. 2011. Penilaian Hasil Proses Bealajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Sujana, Nana. 2013. Penilaian Hasil Proses Bealajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Unduhan

Diterbitkan

2018-12-16

Cara Mengutip

Afida, C. N. (2018). PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK BERBASIS LINGKUNGAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS III SDN GESIKAN I. Jurnal Teladan: Jurnal Ilmu Pendidikan Dan Pembelajaran, 3(2), 143–148. Diambil dari http://journal.unirow.ac.id/index.php/teladan/article/view/42