Validitas Media Pembelajaran Matematika Video Animasi Berbantuan Adobe After Effect Berbasis Problem Based Learning SMP Kelas VII

Authors

  • Rini Oktavianah SMPN 7 Tuban

DOI:

https://doi.org/10.55719/jrpm.v4i2.524

Keywords:

Media Pembelajaran, Video Animasi, Adobe After Effect, Problem Based Learning

Abstract

Media pembelajaran adalah salah satu alat yang digunakan dalam proses belajar. Media pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran akan berpengaruh pada minat belajar dan pemahaman konsep siswa. Penggunaan sumber belajar masih terbatas pada penggunaan bahan cetak berupa buku paket. Penelitian ini bertujuan guna mengetahui kevalidan pengembangan media pembelajaran matematika video animasi berbantuan Adobe After Effect berbasis Problem Based Learning untuk siswa SMP. Penelitian ini adalah penelitian R&D (Research and Development). Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu model 4-D yang dibagi menjadi 4 tahap yakni, tahap Pendefinisian (Define), Perancangan (Design), Pengembangan (Develop) dan Penyebaran (Disseminate). Hasil uji kevalidan dinilai dari hasil validasi ahli materi dan ahli media. Pada hasil uji kevalidan oleh ahli materi diperoleh skor rata-rata 3 dari skor maksimal 4 dengan kriteria baik. Hasil uji kevalidan oleh ahli media diperoleh skor rata-rata 3.40 dari skor maksimal 4 dengan kriteria baik. Disimpulkan bahwa hasil uji validasi media pembelajaran  matematika video animasi berbantuan Adobe After Effect berbasis Problem Based Learning untuk siswa SMP baik digunakan dalam pembelajaran di sekolah.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Abdullah, R. (2017). Pembelajaran Dalam Perspektif Kreativitas Guru Dalam Pemanfaatan Media Pembelajaran. Lantanida Journal, 4(1), 35.

Arnold, R. B. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Video Animasi Powtoon pada Mata Pelajaran Pelayanan Penjualan di SMK Ketintang Surabaya. Jurnal Pendidikan Tata Niaga ( JPTN ), 06(1), 145–150.

Basuki, A. (2014). Modul 1 Mengenal Adobe After Effects.

Gandamana, A., & Marisa. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Video Animasi Berbasis Animakerpada Pembelajaran Tema 3 Sub Tema 1 Bagai Mana Tubuh Mengolah Makanan Di Kelas 5 Sd Negeri 10 Rantauprapat. Elementary School Journal, 11(3), 213–221.

Milala, H. F., Endryansyah, Joko, & Agung, A. I. (2022). Keefektifan Dan Kepraktisan Media Pembelajaran Menggunakan Adobe Flash Player. Jurnal Pedidikan Teknik Elektro, 11(02), 195–202.

Nurdyansyah, & Fahyuni, E. F. (2016). Inovasi Model. In Nizamial Learning Center.

Nurfalah, E., & Rohmah, F. (2021). UJI VALIDITAS PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS POWERPOINT VISUAL BASIC FOR APPLICATION. Prosiding SNasPPM, 5(2), 341-344.

Nurfalah, E., Yuliastuti, R., Rahayu, P., & Sulistyaningrum, H. (2021, February). Assessing the effectiveness of using digital mathematics technology on student mathematics learning. In Journal of Physics: Conference Series (Vol. 1776, No. 1, p. 012008). IOP Publishing.

Nurrita, T. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. MISYKAT: Jurnal Ilmu-Ilmu Al-Quran, Hadist, Syari’ah Dan Tarbiyah, 3(1), 171.

Pitriani, R., & Saputra, E. R. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran MatematikaMenggunakan Vidio Animasi di SD Kelas Awal. Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan, 7(6),

Prasetya, W. A., Suwatra, I. I. W., & Mahadewi, L. P. P. (2021). Pengembangan Video Animasi Pembelajaran Pada Mata Pelajaran Matematika. Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Pendidikan, 5(1), 60–68.

Purnama, S. (2016). Metode Penelitian Dan Pengembangan (Pengenalan Untuk Mengembangkan Produk Pembelajaran Bahasa Arab). LITERASI (Jurnal Ilmu Pendidikan), 4(1), 19.

Safinah, N., & Nurfalah, E. (2021). Pengembangan Media Powerpoint Berbasis Geogebra Pada Pokok Bahasan Teorema Pythagoras. Jurnal Riset Pembelajaran Matematika, 3(1), 43–50.

Sari, S. L., Widyanto, A., & Kamal, S. (2017). Pengembangan media pembelajaran berbasis video animasi dalam smartphone pada materi sistem kekebalan tubuh manusia untuk siswa kelas XI di SMA Negeri 5 Banda Aceh. Jurnal Prosiding Seminar Nasional Biotik, 4(1), 476–485.

Susanti, & Zulfiana, A. (2012). Jenis ‐ Jenis Media Pembelajaran. 1–5.

Utami, T. N., Jatmiko, A., & Suherman, S. (2018). Pengembangan Modul Matematika dengan Pendekatan Science, Technology,

Engineering, And Mathematics (STEM) pada Materi Segiempat. Desimal: Jurnal Matematika, 1(2), 165.

Downloads

Published

30-10-2022

How to Cite

Oktavianah, R. (2022) “Validitas Media Pembelajaran Matematika Video Animasi Berbantuan Adobe After Effect Berbasis Problem Based Learning SMP Kelas VII”, Jurnal Riset Pembelajaran Matematika, 4(2). doi: 10.55719/jrpm.v4i2.524.

Issue

Section

Articles