Pengaruh Lama Fermentasi Probiotik Primago Terhadap Pertumbuhan Mutlak Ikan Nila (Oreochomis Niloticus)

Effect of Primago Probiotic Fermentation Time on the Absolute Growth of Tilapia (Oreochomis Niloticus)

Authors

  • Muhammad Taufiq Ilmu Perikanan PGRI Ronggolawe Tuban, East Java, Indonesia
  • Sri Rahmaningsih Ilmu Perikanan PGRI Ronggolawe Tuban, East Java, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.55719/j.miy.v4i1.1119

Keywords:

Probiotik, Pertumbuhan Mutlak ikan nila (Oreochomis niloticus)

Abstract

Probiotik primago suatu probiotik yang dapat memberikan pengaruh menguntungkan terhadap inang dan lingkungan dengan cara memperbaiki keseimbangan mikroba saluran pencernaan dan lingkungan dengan kandungan bakteri Basillus sp, Lactobacillus sp, Acetobacter sp, Rhodopseudomonas sp, Nitrobacter, Saccharomyces, Actinomycetes  dan Mineral & Vitamin Mix. Survival rate ialah persentase dari total keseluruhan ikan yang hidup saat pemeliharaan dibagi total ikan pada awal masa pemeliharaan. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan hasil penggunaan probiotik primago pada pakan dengan lama fermentasi yang berbeda pada survival rate ikan nila (Oreochomis Niloticus). Penelitian menggunakan metode eksperimental dan rancangan percobaan yang di gunakan adalah RAL serta analisa data menggunakan ANOVA dengan 3 kali ulangan dan 3 perlakuan yaitu A (lama fermentasi 9 hari), B (lama fermentasi 6 hari), C (lama fermmentasi 3 hari) dan D (kontrol). Hasil penelitian menyatakan bahwa perlakuan A  dengan pemberian probiotik primago dengan lama fermentasi 9 hari (17,2 gram) dan kemudian diikuti perlakuan B pemberian probiotik primago dengan lama fermentasi 6 hari (22 gram) dan perlakuan C pemberian probiotik primago dengan lama fermentasi 3 hari (18,3 gram), sedangkan perlakuan D (kontrol) tanpa penambahan probiotik primago  (1,7 gram). Dari data tersebut dilakukan uji ANOVA yang menyatakan bahwa Fhitung = 66,61 > FTabel 5% = 4,76, dapat diasumsikan penambahan probotik primago dalam pakan sangat berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan mutlak ikan nila (Oreochomis Niloticus).

 

Downloads

Download data is not yet available.

References

Al Qausar, S. A. F., & Lesmana, D. (2023). Pengaruh Kombinasi Maggot Dengan Pakan Komersil Terhadap Pertumbuhan Ikan Nila (Oreochromis niloticus). JURNAL MINA SAINS, 9(1).

Arief, M. (2013). Pemberian probiotik yang berbeda pada pakan komersil terhadap pertumbuhan retensi protein dan serat kasar pada ikan nila (Oreochromis sp.). Argoveteriner, 1(2), 88-93.

Bokau, R. J., Rakhmawati, R., & Indaryanti, N. (2014). Optimasi Pengelolaan Pakan Untuk Meningkatkan Pertumbuhan Ikan Nila Gesit Di Bak Terpal. In Prosiding Seminar Nasional Pengembangan Teknologi Pertanian.

Fahrizal, A., & Nasir, M. (2017). Pengaruh penambahan probiotik dengan dosis berbeda pada pakan terhadap pertumbuhan dan rasio konversi pakan (Fcr) ikan nila (Oreochromis Niloticus). Median: Jurnal Ilmu Ilmu Eksakta, 9(1), 69-80.

Noviana, P. (2014). Pengaruh Pemberian Probiotik Dalam Pakan Buatan Terhadap Tingkat Konsumsi Pakan Dan Pertumbuhan Benih Ikan Nila (Oreochromis Niloticus). Journal of Aquaculture Management and Technology, 3(4), 183-190.

Putri, F. S., Hasan, Z., & Haetami, K. (2012). Pengaruh Pemberian Bakteri Probiotik Pada Pelet Yang Mengandung Kaliandra (calliandracalothyrsus) Terhadap Pertumbuhan Benihikan Nila (Oreochromis Niloticus). Jurnal Perikanan Kelautan, 3(4).

Rusdani, M. M., Waspodo, S. A. S., & Abidin, Z. (2016). Pengaruh pemberian probiotik Bacillus spp. melalui pakan terhadap kelangsungan hidup dan laju pertumbuhan ikan nila (Oreochromis niloticus). Jurnal Biologi Tropis.

Rusmawan R. dan Urie H. (2013). Panduan lengkap Benih Ikan Konsumsi. Jakarta: Penebar Swadaya.

Shinta, B., & Lesmana, D. (2022). Pertumbuhan Dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Bawal Bintang (Trachinotus blochii) Dengan Penambahan Dosis Probiotik Yang Berbeda. Jurnal Mina Sains, 8(1), 11-18.

Yanti, F., & Widaryati, R. (2021). Perbedaan Lama Waktu Fermentasi Pakan Komersial yang Ditambahkan Boster Aquaenzym dan Em4 pada Pertumbuhan Ikan Betok (Anabas testudineus). Jurnal Ilmu Hewani Tropika (Journal Of Tropical Animal Science), 10(2), 51-56.

Yanuar, V. (2017). Pengaruh pemberian jenis pakan yang berbeda terhadap laju pertumbuhan benih ikan nila (Oreochiomis niloticus) dan kualitas air di akuarium pemeliharaan. Ziraa'ah Majalah Ilmiah Pertanian, 42(2), 91-99.

Published

2024-04-26

How to Cite

Taufiq, M., & Rahmaningsih, S. (2024). Pengaruh Lama Fermentasi Probiotik Primago Terhadap Pertumbuhan Mutlak Ikan Nila (Oreochomis Niloticus): Effect of Primago Probiotic Fermentation Time on the Absolute Growth of Tilapia (Oreochomis Niloticus). Jurnal Miyang : Ronggolawe Fisheries and Marine Science Journal, 4(1), 18–22. https://doi.org/10.55719/j.miy.v4i1.1119